Bartomeu: Barca Dilarang Daftarkan Pemain, Namun Boleh Membeli

Bartomeu: Barca Dilarang Daftarkan Pemain, Namun Boleh Membeli
Josep Maria Bartomeu (c) AFP
Bola.net - Josep Maria Bartomeu memberikan penjelasan terkait embargo transfer yang tengah dialami oleh Barcelona, yang membuat tim tidak boleh terlibat aktivitas transfer hingga tahun 2016 mendatang.

Presiden klub Catalan itu juga memberikan komentarnya terkait kedatangan Ariedo Braida sebagai direktur olahraga anyar, menggantikan Andoni Zubizarreta.

"Braida merupakan sosok yang didatangkan Barcelona, bukan Bartomeu. Saya sangat percaya pada dirinya dan Rexach. Mereka akan membentuk tim yang bagus untuk musim depan," tutur Bartomeu pada reporter.

"Mereka akan mengurus masalah kontrak baru, pemain yang ingin mereka dapatkan, dan lainnya. Barcelona memang tidak boleh mendaftarkan pemain, namun kami boleh membelinya, namun pertama kami akan melihat dulu talenta yang ada di akademi," pungkasnya. [initial]



 (isf/rer)