Barnett Bantah Akan Dipecat Gareth Bale Sebagai Agen

Barnett Bantah Akan Dipecat Gareth Bale Sebagai Agen
Gareth Bale (c) AFP
- Agen Gareth Bale, Jonathan Barnett, membantah jika dirinya akan dipecat oleh bintang Real Madrid yang selama ini menjadi kliennya. Adapun kabar tentang pemecatan itu, dinilai hanya sebagai berita sampah.


Berdasarkan desas-desus sebelumnya, Bale dikabarkan ingin memecat agennya tersebut karena komentar sang agen yang kontroversial. Bale dikatakan telah meminta kuasa hukum untuk mengurusi hal ini.


Bagaimana tidak geram, Barnett telah membuat hubungan Bale dengan Cristiano Ronaldo memburuk. Barnett mengatakan, Bale ingin menjadi pemain terbaik dunia, sementara Ronaldo hanya seorang yang sering berjualan celana dalam.


Atas komentar agennya tersebut, Bale dikatakan marah dan langsung meminta maaf pada Ronaldo. Namun Barnett membantah jika Bale akan memecatnya karena komentarnya tersebut.


Kepada Marca, Barnett mengatakan berita tentang pemecatan dari perwakilan Bale hanya berita bohong. [initial]



 (mar/shd)