
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona dikabarkan tak memiliki niat untuk menjadikan Andrea Pirlo sebagai kandidat untuk menggantikan posisi Ronald Koeman di kursi entrenador.
Seperti diberitakan sebelumnya, masa depan Koeman di Barcelona kabarnya berada dalam bahaya seiring performa tidak meyakinkan yang ditunjukkan tim asuhannya awal musim ini.
Barcelona baru mengumpulkan delapan gol dari lima laga yang sudah dilakoni musi ini, empat di antaranya dihasilkan ketika bertemu Real Sociedad. Mereka juga sudah kebobolan delapan gol yang menunjukkan kalau lini pertahannya sedang keropos.
Advertisement
Barcelona Tak Tertarik Pirlo
Baru-baru ini muncul rumor yang menyebut bahwa Barcelona sudah memiliki sejumlah nama untuk ditunjuk menggantikan Koeman, salah satunya adalah Pirlo.
Namun, kini seperti dilansir Sky Sports, klaim tersebut sepertinya salah. Barcelona diyakini tak berniat memasukkan Pirlo dalam daftar kandidat pengganti Koeman.
Selain Pirlo, ada beberapa nama yang sebelumnya disebut masuk dalam radar Barcelona, salah satunya adalah Antonio Conte.
Nasib Andrea Pirlo
Pirlo sendiri tahun lalu menjadi sorotan ketika namanya ditunjuk untuk menjadi allenatore tim utama Juventus yang sebelumnya memecat Maurizio Sarri.
Pirlo sukses mempersembahkan trofi Supercoppa Italiana dan Coppa Italia bagi Juventus. Namun, itu tak cukup untuk membuatnya bertahan lama di Bianconeri.
Juventus memecat Pirlo dan kemudian kembali menunjuk mantan pelatih mereka, Massimiliano Allegri untuk menjadi nakhoda tim di musim ini.
Sumber: Sky Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 September 2021 18:08
Link Live Streaming La Liga Spanyol 2021/2022 Pekan Keenam di Vidio
-
Galeri 21 September 2021 13:14
-
Open Play 21 September 2021 12:29
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Maret 2025 10:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:33
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:32
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...