Barcelona Sudah Hubungi Ronald Koeman

Barcelona Sudah Hubungi Ronald Koeman
Ronald Koeman (c) AFP

Bola.net - - Bos , Ronald Koeman, belum lama ini muncul sebagai salah satu target manajemen .

Bos Barca, Luis Enrique, tengah berada di bawah tekanan di Camp Nou usai timnya tertinggal enam poin dari pemimpin klasemen sementara La Liga, Real Madrid, menjelang laga Clasico yang akan berlangsung akhir pekan ini.

Luis Enrique.Luis Enrique.

Selain itu, muncul kabar yang mengatakan bahwa kontrak Enrique akan habis di akhir musim ini dan hingga kini kedua belah pihak masih belum membuat rencana apapun untuk membicarakan kontrak baru dalam beberapa bulan mendatang.

Sportitalia mengatakan bahwa Koeman merupakan salah satu kandidat yang dijagokan oleh manajemen Barcelona untuk menggantikan Enrique dan kabarnya pihak klub sudah mulai menghubungi manajer Belanda.

Koeman, yang sempat gagal ketika menangani Valencia, merupakan mantan kapten Barcelona dan ia sudah sempat enam tahun membela klub Catalan.