
Bola.net - - Raksasa La Liga, Barcelona dikabarkan sudah siap kehilangan Arda Turan musim depan. Kubu El Blaugrana disebut siap mendengarkan semua tawaran yang masuk untuk bintang Timnas Turki tersebut.
Arda Turan bergabung dengan Barcelona pada tahun 2014 silam. Ia didatangkan dari rival Barcelona di La Liga, Atletico Madrid dengan mahar mencapai 34 juta euro.
Namun di Barcelona, Turan harus menerima kenyataan pahit bahwa ia hanya menjadi penghangat bangku cadangan. Musim ini ia hanya 14 kali bermain sebagai starter dan hanya mampu mencetak 3 gol bagi El Blaugrana.
Paco Alcacer dan Arda Turan
Menurut laporan yang dilansir AS, kubu Barcelona dikabarkan sudah siap untuk kehilangan Arda Turan pada musim panas nanti. Mereka akan mendengarkan semua tawaran yang masuk untuk pemain 30 tahun tersebut.
Selain opsi penjualan permanen, kubu Barcelona dikabarkan juga membuka opsi peminjaman untuk Turan. Mereka bahkan tidak keberatan untuk melepas Turan sebagai pemain pinjaman ke klub La Liga lain musim depan.
Turan sendiri kontraknya akan habis di Barcelona pada tahun 2020 mendatang. Sejauh ini ia kerap dihubungkan dengan beberapa klub top Eropa seperti Arsenal, Chelsea, dan Inter Milan.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Juni 2017 21:10
-
Liga Inggris 2 Juni 2017 16:45
-
Liga Inggris 2 Juni 2017 16:15
-
Liga Inggris 2 Juni 2017 15:33
-
Liga Inggris 2 Juni 2017 14:28
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...