
Bola.net - - Juara La Liga, Barcelona nampaknya benar-benar serius ingin memboyong Angel Di Maria dari PSG. Tim asal Catalunya itu diberitakan akan segera mengajukan tawaran untuk sang gelandang serang dalam waktu dekat.
Barcelona diberitakan akan melakukan cuci gudang di bursa transfer musim panas nanti. Manajemen mereka dikabarkan kecewa dengan tersingkirnya Las Azulgrana dari Liga Champions musim ini, sehingga mereka akan mendepak beberapa pemain yang dianggap tidak berguna di tim mereka.
Salah satu nama yang menjadi kandidat pertama yang didepak Barcelona adalah Philippe Coutinho. Playmaker asal Brasil itu dinilai tidak memberikan kontribusi yang signifikan dalam satu setengah tahun terakhir sehingga mereka ingin menjualnya di musim panas nanti.
Advertisement
Barcelona sudah mengidentifikasikan pemain yang akan menggantikan Coutinho di lini serang mereka. Menurut berita yang diturunkan Don Balon, Las Azulgrana berminat membajak Angel Di Maria dari PSG.
Apa pertimbangan Barcelona untuk mendatangkan Di Maria? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pemain Serba Bisa
Ada dua pertimbangan mengapa Barcelona tertarik mendapatkan Di Maria. Salah satunya adalah fleksibilitas yang dimiliki pemain Timnas Argentina tersebut.
Di Maria sendiri mengawali karirnya sebagai seorang winger. Namun seiring perkembangannya, ia bisa menempati beberapa posisi di lini tengah serta di lini serang PSG dalam tiga tahun terakhir.
Kontribusinya bagi PSG juga tidak buruk. Ia membuat total 18 gol dan 16 assist bagi Les Parisien sehingga Barcelona menilai sang pemain bakal cocok untuk tim mereka.
Harga Terjangkau
Barcelona juga dirumorkan akan segera mengajukan tawaran untuk bintang Timnas Argentina itu dalam waktu dekat ini.
Di Maria sendiri sejatinya baru saja memperbaharui kontraknya di PSG pada tahun 2018 silam. Ia masih terikat di Parc Des Princes hingga tahun 2021 mendatang.
Barcelona dikabarkan akan cek ombak terlebih dahulu dengan mengajukan tawaran senilai 45 juta Euro kepada PSG, di mana mereka menunggu feedback dari Juara Ligue 1 tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 12 Mei 2019 21:50
-
Liga Inggris 12 Mei 2019 11:45
-
Liga Eropa Lain 11 Mei 2019 03:45
-
Liga Spanyol 10 Mei 2019 21:00
-
Liga Spanyol 10 Mei 2019 01:33
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...