
Bola.net - Juara La Liga, Barcelona membuat satu permintaan kepada Neymar. Mereka meminta sang pemain untuk mendeklarasikan kembali keinginannya untuk pindah dari PSG di musim panas ini.
Beberapa minggu terakhir, Barcelona tengah sibuk menjalin komunikasi dengan PSG. Mereka berencana untuk memulangkan pemain asal Brasil itu ke Catalunya di musim panas ini.
Neymar memang sempat mengatakan bahwa ia ingin pindah dari PSG di musim panas ini. Untuk itu ia menyambut positif ajakan El Blaugrana untuk kembali ke Spanyol.
Advertisement
Sportsmole melansir bahwa Barcelona melakukan manuver baru agar Neymar bisa kembali ke pelukan mereka. Mereka meminta sang pemain mendeklarasikan ulang kepindahannya dari PSG.
Simak kondisi transfer Neymar di bawah ini.
Permudah Transfer
Laporan itu menyebut bahwa langkah ini perlu diambil untuk mempermudah transfer Neymar ke Camp Nou.
Saat ini Barca memang kesulitan untuk memulangkan Neymar. Pasalnya mereka mengalami kendala untuk menebus mahar transfer sang pemain yang berada di angka 200 juta Euro.
Jika Neymar kembali menyatakan keinginannya untuk pergi, itu akan menimbulkan situasi yang kurang baik di PSG. Alhasil PSG mau tidak mau menjual sang pemain demi mencegah situasi buruk itu mempengaruhi tim mereka.
Bukan Satu-Satunya
Barcelona diketahui bukan satu-satunya peminat Neymar di musim panas ini.
Rival mereka, Real Madrid juga menaruh hati terhadap penyerang 27 tahun itu. Mereka juga diberitakan sudah mulai menjalin komunikasi dengan PSG untuk transfer ini.
Neymar sendiri diberitakan tidak menutup kemungkinan bergabung dengan El Real meski ia lebih memprioritaskan kembali ke Barca.
Tidak Terlibat
Neymar baru-baru ini tidak dilibatkan dalam pertandingan PSG.
Thomas Tuchel tidak membawanya pada laga melawan Nimes meski sang peman diberitakan sudah pulih dari cedera.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 21:40
-
Liga Inggris 15 Agustus 2019 17:20
Neymar Diklaim Bisa Lampaui Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
-
Editorial 15 Agustus 2019 14:25
5 Klub yang Akan Mati-Matian Untuk Memenangkan Liga Champions Musim Ini
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2019 09:48
-
Liga Spanyol 15 Agustus 2019 05:40
Legenda Barcelona Ini Tak Keberatan Jika Neymar Pindah ke Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...