
Bola.net - Perkembangan situasi baru-baru ini mungkin akan memaksa Ronald Koeman menyesuaikan diri. Barcelona dikabarkan berminat merekrut Sergio Aguero dari Manchester City.
Beberapa hari lalu, Man City mengumumkan bahwa Aguero akan meninggalkan klub di akhir musim ini. Tentu kabar ini langsung ramai dibicarakan, mengingat Aguero diyakini masih bisa bermain di level top.
Beberapa klub juga mulai dihubungkan dengan sang striker, salah satunya Barcelona. Ada Lionel Messi di sana, sahabat Aguero. Transfer ini diyakini sangat mungkin terjadi.
Advertisement
Masalahnya, Koeman mungkin tidak benar-benar menginginkan Aguero. Mengapa begitu?
Bidik Depay
Barcelona memang membutuhkan striker baru. Mereka butuh penyerang murni no. 9 yang bisa mencetak gol secara reguler.
Namun, sudah sejak awal Koeman membidik Memphis Depay untuk posisi itu. Bahkan seharusnya Depay direkrut musim panas lalu jika Barca tidak ada kendala finansial.
Kini situasi Depay juga sangat mendukung. Barca bisa mendapatkannya secara gratis dari Lyon di akhir musim ini.
Masalahnya, jika Barca memilih Aguero, mungkin saja transfer Depay akan ditangguhkan lagi. Lalu bagaimana reaksi Koeman?
Syarat Koeman
Menurut Express, Koeman memahami keinginan klub dan bersedia menyesuaikan diri. Dia mau menerima Aguero asalkan satu syaratnya dipenuhi.
Syarat itu adalah tetap mendatangkan Depay dari Lyon. Artinya Koeman mau-mau saja pihak klub mendatangkan Aguero asalkan dia tetap mendapatkan Depay.
Sekarang tergantung Barcelona bagaimana menyikapi permintaan Koeman tersebut. Benar bahwa dua pemain itu bisa didapatkan dengan gratis, tapi beban gaji mereka bukan hal kecil.
Jadi lebih baik Depay atau Aguero, atau keduanya sekalian Bolaneters?
Sumber: Express
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 31 Maret 2021 23:27
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 20:20
Tottenham Optimistis Pertahankan Harry Kane dari Godaan Duo Manchester
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 19:20
Sabda Romano: Manchester United Tawar Sergio Aguero itu 100% Hoax
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 18:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...