Barcelona Masih Digantung Messi

Barcelona Masih Digantung Messi
Lionel Messi usai laga pekan ke-37 La Liga melawan Celta Vigo (c) AP Photo

Bola.net - Lionel Messi dikabarkan masih belum membuat keputusan apa pun soal masa depannya bersama Barcelona.

Kontrak Messi di Barcelona berakhir pada musim panas ini. Namun La Pulga belum bersedia meneken kontrak baru di Camp Nou.

Barcelona sudah berusaha untuk membujuk Messi. Mereka benar-benar berharap La Pulga tak cabut dari Camp Nou.

Bahkan mereka berharap Messi bisa terus bertahan sampai pensiun di Camp Nou. Bahkan banyak pihak luar yang juga berharap ingin melihat La Pulga bertahan sampai gantung sepatu di Barcelona.

1 dari 2 halaman

Messi Belum Putuskan Masa Depannya di Barcelona

Lionel Messi sekarang sudah bebas bernegosiasi dengan klub-klub lain. Ia pun bisa cabut dengan gratis per bulan Juli nanti.

Kemudian ada kabar gembira bagi Barcelona. Messi secara prinsip disebut bersedia bertahan di Barca untuk dua musim ke depan.

Akan tetapi kabar itu dibantah oleh orang-orang terdekat Messi. Kabar itu dilansir oleh Marca.

Laporan itu juga menyebut Messi sejauh ini belum menerima tawaran kontrak resmi dari pihak Barcelona. Hal tersebut tampaknya tak lepas dari masalah finansial yang dialami Blaugrana.

2 dari 2 halaman

Kata Laporta Soal Messi

Presiden Barcelona, Joan Laporta menegaskan bahwa Lionel Messi sebenarnya bertekad untuk bertahan. Namun Blaugrana mengalami kendala terkait Financial Fair Play untuk memperpanjang kontraknya.

“Sepatu Leo Messi akan berlanjut di lapangan Camp Nou. Ia ingin bertahan. Saya tidak memikirkan tidak. Ini tidak mudah. Kami akan melakukan apa yang kami bisa," ujar Laporta di situs resmi Barcelona.

"Tidak perlu merayunya, ia bertekad jika ada serangkaian keadaan untuk bertahan." seru Laporta.

"Dalam hal ekonomi, ia membuatnya sangat mudah, tetapi Financial Fair Play adalah medan pertempuran lain," beber Laporta.

Barcelona sendiri sudah berusaha meyakinkan Lionel Messi bertahan dengan mendatangkan pemain-pemain berkualitas. Di antaranya Sergio Aguero dan Memphis Depay.

(Marca)