Barcelona Lebih Suka Jumpa Bayern di Semifinal

Barcelona Lebih Suka Jumpa Bayern di Semifinal
Barcelona (c) AFP
Bola.net - Barcelona akan lebih senang andai mereka menghadapi Bayern Munich, ketimbang dua tim lainnya di semifinal Liga Champions musim ini, menurut laporan yang diturunkan oleh Sport.

Salah satu faktor utama yang menyebabkan kesimpulan tersebut muncul adalah fakta bahwa Bayern, yang ditangani oleh mantan bos mereka Josep Guardiola, kerap mengusung gaya bermain terbuka dan menyerang. Gaya permainan seperti itu jauh lebih menguntungkan Barca, ketimbang gaya tertutup dan bertahan seperti yang dimainkan oleh Juventus.

Selain itu, Bayern juga tengah dihantam oleh problem cedera yang cukup parah menjelang semifinal. Arjen Robben absen kala timnya menghajar Porto 6-1 dan begitu pula dengan bek tangguh David Alaba.

Barcelona sendiri lolos ke semifinal usai mereka menyingkirkan PSG di perempat final. Tim kini tengah bersiap menunggu hasil undian di markas UEFA, sembari mempersiapkan diri menjelang laga melawan Espanyol di La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (spo/rer)