Barcelona Kontak Laurent Blanc Gantikan Enrique

Barcelona Kontak Laurent Blanc Gantikan Enrique
Laurent Blanc (c) AFP

Bola.net - - Nama baru terus muncul dalam bursa manajer baru musim depan. Sosok terakhir yang ditonjolkan kali ini adalah Laurent Blanc.

Luis Enrique mengumumkan Maret silam bahwa musim ini akan menjadi yang terakhir baginya di Camp Nou, usai mengaku membutuhkan istirahat dari padatnya tekanan dan tuntutan sepakbola di level tertinggi.

Bos Athletic Bilbao, Ernesto Valverde, dan Juan Carlos Unzue, asisten Enrique, adalah dua nama yang sering disebut memiliki kans besar untuk menangani tim Catalan musim depan.

Luis Enrique.Luis Enrique.

Namun laporan yang diturunkan oleh Radio Catalunya mengungkap bahwa nama Blanc juga masuk dalam pertimbangan manajemen klub, dikabarkan bahwa perwakilan kedua pihak sudah saling bertemu beberapa hari silam namun tak ada detail lain yang terungkap.

Rumor ini sebelumnya sudah pernah beredar di Prancis, dan kini kembali muncul di Spanyol.

Pria Prancis sebelumnya pernah bermain untuk Barcelona di 96/97 dan sejak saat itu memiliki pengalaman menangani Bordeaux dan PSG di Ligue 1.