Barcelona Ingin Pertahankan Ter Stegen

Barcelona Ingin Pertahankan Ter Stegen
Marc-Andre Ter Stegen (c) AFP
- Marc-Andre Ter Stegen bisa bertahan di musim depan, menurut laporan yang beredar.


Ter Stegen bergabung dengan Barcelona di 2014, ketika ia masih berusia 22 tahun, namun ia gagal masuk ke tim inti klub setelah mengalami cedera di pra-musim.


Klub lantas memberi kesempatan pada Claudio Bravo dan sejak saat itu pemain Jerman hanya dimainkan di Liga Champions dan Copa del Rey.


Dan kini ia sudah mengatakan pada klubnya, bahwa ia ingin pergi di akhir musim, kecuali ia mendapat kesempatan untuk meraih posisi utama.


Liverpool disebut tengah memantau situasi Ter Stegen. Manajer Jurgen Klopp diklaim ingin mendatangkan kiper baru, mengingat Simon Mignolet kerap tampil inkonsisten musim ini.


Namun menurut laporan Sport, Barcelona amat ingin mempertahankan Ter Stegen, yang dianggap sebagai pengganti jangka panjang untuk Bravo. Klub bakal menawarkan kontrak baru pada sang penjaga gawang muda, untuk mempertahankannya di tim, meski ia bakal terus jadi pelapis.


Namun sepertinya Ter Stegen bakal menolak tawaran tersebut dan Liverpool tentu harus bergerak cepat jika mereka memang ingin mendatangkan eks Borussia Monchengladbach ke Anfield. [initial]

 (spo/rer)