Barcelona Incar Talenta Emas Liverpool, Cameron Brannagan

Barcelona Incar Talenta Emas Liverpool, Cameron Brannagan
Cameron Brannagan (c) Independent
- Barcelona secara intensif disebutkan sedang memantau situasi talenta emas , Cameron Brannagan. Bahkan, dikabarkan pula jika Barca mungkin saja akan memboyong sang pemain pada musim depan.


Cameron Brannagan adalah gelandang muda Liverpool yang baru berusia 19 tahun. Kendati belum pernah bermain di Premier League, Jurgen Klopp sudah pernah memberinya menit bermain di Piala FA dan Liga Europa.


Dilansir dari Sports, Barca tertarik untuk memboyong Brannagan setelah melihat secara langsung aksi sang pemain. Tim Barca U-21 baru saja bentrok dengan tim Liverpool U-21 di ajang UEFA Youth League.


Pasca laga ini, tim pemandu bakat Barcelona sudah dikerahkan untuk mengumpulkan data-data tentang Brannagan.


Brannagan menandatangani kontrak profesional bersama Liverpool pada tahun 2013. Disebutkan tidak ada klausul yang bisa menyulitkan jika Barca benar-benar ingin memboyong pemain timnas Inggris U-20 ini. [initial]


 (spt/asa)