Barcelona Incar Kyle Walker

Barcelona Incar Kyle Walker
Kyle Walker. (c) afp
Bola.net - Barcelona dikabarkan sudah mengindentifikasi satu pemain yang mereka anggap cocok untuk menjadi pesaing Dani Alves. Pemain tersebut adalah bek Tottenham Hotspur, Kyle Walker.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Barca kini memang tengah berburu pemain lagi di sektor bek kanan. Tampaknya, pelatih Luis Enrique ingin Alves memiliki pesaing yang akan membuatnya kian semangat dalam mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Menurut laporan Daily Star, Blaugrana pun kini sudah membidik Walker. Mereka pun berencana melempar tawaran pada Spurs dengan nilai awal sebesar 15 juta Pounds.

Sementara itu, Walker sendiri saat ini masih menepi dari lapangan hijau. Pemilik 10 caps bersama Timnas Inggris ini masih menderita cedera panggul.

Selain Walker, kabarnya Barca juga mengincar bek milik Borussia Dortmund, Lukasz Piszczek dan bek milik Atletico Madrid, Juanfran. [initial]

 (ds/dim)