Barcelona Incar Bek Muda Sporting Gijon

Barcelona Incar Bek Muda Sporting Gijon
Jorge Mere (c) AFP

Bola.net - - Klub La Liga, Barcelona bertekad untuk memperkuat lini pertahanan mereka pada musim panas ini. Mereka disebut tengah mengincar bek muda Sporting GIjon, Jorge Mere dalam waktu dekat.

Bek berusia 20 tahun itu memang tampil menonjol di lini pertahanan Gijon musim lalu. Ia menjadi starter di 31 dari 38 pertandingan La Liga bagi Gijon musim lalu.

Meski tampil apik, Mere gagal membawa Gijon bertahan di La Liga setelah Los Rojiblancos finish di peringkat 18 klasemen La Liga. Untuk itu ia diperkirakan akan meninggalkan Gijon untuk tetap bermain di La Liga.

Jorge MereJorge Mere

Situasi Mere ini ditangkap oleh kubu Barcelona. Menurut laporan yang dilansir Mundo Deportivo, tim asal Catalan itu ingin mendapatkan tanda tangan bek Timnas Spanyol U-21 tersebut.

Barcelona sendiri kabarnya tidak segan untuk menebus klausul rilis sang pemain pada bursa transfer ini. Mereka siap mengucurkan dana sebesar 13 Juta pounds untuk mengamankan bek masa depan Spanyol tersebut.