
Bola.net - Manajer Barcelona, Xavi enggan menyalahkan wasit atas kegagalan timnya mengalahkan Espanyol. Ia menyebut bahwa wasit memang tidak tampil maksimal, namun timnya juga tidak tampil dengan baik sehingga gagal menang.
Kemarin malam, Barcelona berhadapan dengan Espanyol di lanjutan La Liga 2022/23. Pertandingan bertajuk derby catalunya itu berakhir dengan skor 1-1.
Di laga ini, kepemimpinan wasit Antonio Mateu Lahoz menjadi sorotan. Sang pengadil membuat beberapa keputusan kontroversial di laga tersebut.
Advertisement
Xavi mengaku cukup kesal melihat kepemimpinan sang pengadil lapangna. "Mateu adalah wasit yang mengontrol jalannya pertandingan, namun hari ini ia tidak melakukan hal itu," buka Xavi yang dikutip Marca.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Kontrol Pertandingan
Xavi menyebut bahwa Mateu punya reputasi sebagai wasit yang tegas dalam memimpin pertandingan. Namun ia menilai sang wasit tidak melakukan tugasnya dengan sebagaimana mestinya.
"Hari ini pertandingan berlangsung di luar kendali. Dia adalah wasit yang bisa mendominasi dan mengontrol jalannya pertandingan," sambung Xavi.
"Namun seperti yang saya bilang, hari ini ia tidak memimpin laga seperti biasanya."
Bukan Salah Wasit
Xavi menegaskan bahwa kepemimpinan wasit bukan jadi penyebab timnya gagal menang di laga ini. Ia menyebut Barcelona kehilangan dua poin karena kesalahan mereka sendiri.
"Saya tidak menyalahkan wasit atas apapun yang terjadi di atas lapangan. Saya tidak bisa mengontrol apa yang diperbuat wasit," sambung Xavi.
"Kami gagal menang di laga ini karena kesalahan kami sendiri. Kami harus menyoroti apa yang bisa kami kontrol," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Barcelona saat ini mulai mengebut persiapan mereka untuk pertandingan berikutnya.
Las Azulgrana bakal berhadapan dengan Intercity di babak 32 besar Copa Del Rey pada tengah pekan nanti.
Klasemen La Liga
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 31 Desember 2022 22:04
-
Liga Spanyol 31 Desember 2022 20:20
Bukan Hanya Sergio Ramos, Al-Nassr Pertimbangkan Rekrut Gelandang Veteran Barcelona
-
Liga Spanyol 31 Desember 2022 19:44
Live Streaming La Liga di Vidio: Barcelona vs Espanyol, Hari Ini 31 Desember 2022
-
Liga Spanyol 31 Desember 2022 13:44
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:51
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:46
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:19
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:08
-
Otomotif 20 Maret 2025 18:59
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...