Barcelona Disarankan Mainkan Frenkie De Jong Sebagai Bek Tengah

Barcelona Disarankan Mainkan Frenkie De Jong Sebagai Bek Tengah
Frenkie De Jong (c) AP Photo

Bola.net - Eks pelatih Barcelona Louis Van Gaal meyakini Frenkie De Jong bisa dimainkan sebagai bek tengah dan ia bisa membuat pertahanan Blaugrana jadi lebih baik.

De Jong dikenal sebagai seorang gelandang bertahan. Ia tampil istimewa di posisi tersebut saat masih di Ajax Amsterdam.

Ia menjadi pusat permainan Ajax. De Jong pun akhirnya diincar oleh banyak klub besar Eropa sebelum akhirnya mendarat ke Barcelona.

Selain sebagai gelandang bertahan, De Jong juga bisa difungskikan sebagai gelandang tengah. Ia kerap memainkan posisi tersebut bersama Ajax maupun Timnas Belanda.

1 dari 2 halaman

Rekomendasi Van Gaal

Barcelona sekarang hanya mengandalkan tiga bek tengah saja yakni Gerard Pique, Clement Lenglet, dan Samuel Umtiti. Mereka memiliki Jean-Clair Todibo namun ia dipinjamkan ke Schalke.

Menurut Louis Van Gaal, Barcelona bisa mengatasi masalah itu dengan memainkan Frenkie De Jong di pos bek tengah. Menurutnya pemain berusia 22 tahun itu bisa bermain di posisi tersebut.

Sebab ia memang punya kemampuan bermain di posisi itu. Selain itu ia juga cukup kuat secara mental karena ia terbukti mampu bertahan dengan besarnya tekanan yang diterimanya sejauh ini di Camp Nou.

"Barca dapat meningkatkan pusat pertahanannya dengan menempatkan Frenkie di sana. Ia tampil baik-baik saja jika kita menganggap bahwa ia adalah anak berusia 22 tahun yang baru saja pergi ke luar negeri ke budaya yang berbeda," tuturnya pada Ziggo Sport, seperti dilansir Goal International.

"Barca membayar mahal untuknya, yang menambah tekanan," sambung Van Gaal.

2 dari 2 halaman

Cepat

Meski lebih dikenal sebagai gelandang, namun Frenkie de Jong juga akrab dengan posisi bek tengah. Ia sempat dimainkan di posisi tersebut pada musim 2017-18 silam saat masih di Ajax Amsterdam.

Louis Van Gaal kemudian ditanya apakah Barcelona ragu memainkannya sebagai bek tengah karena merasa De Jong tak punya kecepatan yang dibutuhkan untuk mengisi pos tersebut.

"Tidak. Frenkie de Jong [sebenarnya] memiliki kecepatan. Ia juga memiliki wawasan untuk bertahan ke depan pada saat yang tepat," jawab Van Gaal.

(goal international)