Barcelona dan Madrid Inginkan Bernardo Silva

Barcelona dan Madrid Inginkan Bernardo Silva
Bernardo Silva (c) AFP

Bola.net - - dikabarkan sudah bergabung dalam perburuan untuk mendapatkan bintang AS Monaco, Bernardo Silva.

Pemain Portugal itu sudah lama dikaitkan dengan rumor transfer keluar dari tim juara Ligue 1.

Manchester United dan Chelsea dikabarkan sudah mengejar pemain berusia 22 tahun. Real Madrid juga disebut berminat untuk menampung sang gelandang serang.

Bernardo SilvaBernardo Silva

Namun demikian, menurut laporan yang diturunkan Don Balon, Barca sudah bergabung dalam perburuan transfer Silva.

Tim La Liga itu menginginkan pemain asuhan Leonardo Jardim, jika mereka gagal mendaratkan Marco Verratti dari PSG. Kehadiran pemain Italia amat didambakan di Camp Nou, namun jika gagal maka tim Catalan siap menggantinya dengan Silva.

Silva tengah berada dalam performa terbaiknya di Monaco musim ini, dengan mencetak 10 gol dan assist di semua level kompetisi.