Barcelona Benarkan Cedera Sandro Ramirez

Barcelona Benarkan Cedera Sandro Ramirez
Sandro Ramirez (c) Anadolu Agency
- Striker , Sandro Ramirez, akan absen hingga enam atau tujuh pekan mendatang karena mengalami cedera hamstring.


Sosok berusia 20 tahun, yang sudah membuat 20 penampilan di tim inti Barcelona musim ini, sempat dikabarkan akan pindah ke Premier League di Januari, namun akhirnya justru memilih bertahan di Camp Nou.


Pemain Spanyol tidak akan bisa membela tim hingga April nanti, setelah ia mengalami cedera hamstring kala mengikuti sesi latihan yang digelar klub belum lama ini, menurut pernyataan yang dirilis oleh tim juara La Liga dan Eropa.


Sandro sudah membuat tiga gol untuk Barcelona musim ini, namun kerap gagal bersaing dengan Munir El Haddadi untuk memperebutkan satu tempat di lini depan tim. [initial]


 (fcb/rer)