
Bola.net - Rumor yang tersebar saat ini mengatakan kalau Barcelona akan membajak Edinson Cavani dari Manchester United pada bulan Januari nanti. Namun ternyata, raksasa Spanyol tersebut belum melakukan pergerakan sama sekali.
Diketahui bahwa pelatih baru Barcelona, Xavi Hernandez, telah meminta kepada pihak klub untuk mendatangkan penyerang baru. Namun opsi klub sedang terbatas mengingat minimnya dana yang tersedia untuk membeli pemain anyar.
Cavani, yang sedang kesulitan mendapatkan kesempatan tampil di Manchester United, adalah salah satu opsi yang tersedia itu. Kedatangan Cristiano Ronaldo dan kendala fisik membuat kariernya di Old Trafford menuju akhir.
Advertisement
Belum lagi dengan fakta bahwa kontrak Cavani di Manchester United hanya berlaku hingga akhir musim ini. Jika Barcelona datang dan memberikan penawaran, kans the Red Devils menerima sepertinya cukup besar.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Sudah Ada Kesepakatan?
Kendati usianya tak lagi muda, Cavani masih punya insting mencetak gol yang sangat tinggi. Musim lalu, ia menghasilkan total 17 gol dari 39 penampilannya buat Manchester United di semua kompetisi.
Sungguh, Cavani adalah opsi terbaik yang tersedia buat direkrut Barcelona di bulan Januari nanti. Setidaknya kalau dibandingkan dengan striker mereka yang tersedia saat ini, seperti Luuk de Jong atau Martin Braithwaite, Cavani masih lebih meyakinkan.
Beberapa laporan menunjukkan kalau Barcelona tak ingin berlama-lama dalam proses perekrutan Cavani. Bahkan salah satu di antaranya mengutarakan kalau Barceona dan Cavani sudah mencapai kesepakatan personal.
Sumber lainnya mengatakan kalau Barcelona dan sang pemain telah menyepakati kontrak 18 bulan. Dan diketahui bahwa pria asal Uruguay itu akan dibayar sebesar 3,5 juta euro dengan kenaikan gaji pada musim berikutnya.
Barcelona Belum Bergerak
Namun kabar tersebut ditepis oleh koresponden the Telegraph, James Ducker. Sosok ini dikenal sangat dapat diandalkan kalau soal kabar dari Manchester United, dan ia mengetahui bahwa Barcelona belum melakukan pendekatan ke the Red Devils.
Bursa transfer musim dingin baru dibuka pada tanggal 1 Januari 2022, sehingga kemungkinan Cavani bergabung dengan Gerard Pique dkk masih terbuka lebar. Isu ini diyakini akan menemui kejelasan dalam beberapa pekan ke depan.
Barcelona dan Manchester United punya beberapa hal yang perlu diperhatikan lebih serius. Contohnya pertandingan. Pada Rabu (22/12/2021) besok, Barcelona akan bertandang ke markas Sevilla untuk menjalani laga lanjutan La Liga.
(The Telegraph)
Baca Juga:
- Ferran Torres Terlalu Mahal, Barcelona Lirik Hakim Ziyech?
- Selain Cavani, Barcelona Juga Inginkan Pemain Manchester United Ini
- Pekan Ini, Barcelona Coba Tuntaskan Transfer Edinson Cavani dari Manchester United
- Prediksi Sevilla vs Barcelona 22 Desember 2021
- Barcelona Hilang Identitas, Xavi Bingung Siapa yang Salah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Desember 2021 20:18
Selain Cavani, Barcelona Juga Inginkan Pemain Manchester United Ini
-
Liga Inggris 20 Desember 2021 16:14
Pekan Ini, Barcelona Coba Tuntaskan Transfer Edinson Cavani dari Manchester United
-
Liga Spanyol 20 Desember 2021 16:03
-
Editorial 20 Desember 2021 15:36
-
Editorial 20 Desember 2021 14:40
5 Penyerang Incaran Barcelona di Bursa Transfer Januari, Termasuk Pemain MU
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 17:15
-
Liga Italia 24 Maret 2025 17:12
-
Otomotif 24 Maret 2025 16:52
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 16:51
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 16:27
-
Basket 24 Maret 2025 16:20
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...