'Barca Tim Hebat Dengan Pelatih Hebat'

'Barca Tim Hebat Dengan Pelatih Hebat'
Pelatih Almeria, Francisco (c) elp
Bola.net - Pelatih Almeria, Francisco mengakui bahwa timnya tak mengincar target muluk-muluk saat bertandang ke markas Barcelona FC, Nou Camp.

Saat konferensi pers jelang laga Barca vs Almeria yang bakal digelar Senin (03/03) dini hari nanti, Francisco menyebutkan bahwa timnya akan berusaha sekuat mungkin untuk meraih hasil imbang.

Menurutnya, meskipun tuan rumah baru saja meraih hasil buruk melawan Real Sociedad akhir pekan lalu, namun menurutnya Barca tetaplah Barca dengan para pemain hebat dan pelatih yang hebat pula.

"Kami realistis, kami akan memberikan segalanya demi hasil imbang. Kami tahu tim seperti Almeria datang ke Nou camp akan mendapatkan kesulitan," ujarnya saat konferensi pers.

"Barca adalah tim yang sangat bagus dan mereka memiliki pelatih yang sangat bagus pula, kami tahu itu. Dan kami juga tahu bahwa kami akan menghadapi laga sulit nantinya," tandasnya. (foes/dzi)