'Barca Terbaik di Dunia, Tapi Bisa Dikalahkan'

'Barca Terbaik di Dunia, Tapi Bisa Dikalahkan'
Abraham saat membela Basel musim lalu. (c) AFP
Bola.net - Defender Getafe David Angel Abraham mengatakan bahwa klubnya harus melawan tim terbaik dunia akhir pekan nanti. Getafe akan bertarung melawan Barcelona FC dalam lanjutan La Liga.

Meski mengakui bahwa melawan Barca akan menjadi laga yang sangat sulit, Abraham meyakini bahwa Barca masih bisa dikalahkan. Getafe bisa mengalahkan Real Madrid di kandangnya beberapa waktu lalu.

"Kami akan mencoba untuk meraih poin di kandang kami sendiri. Kami pernah melakukannya ketika melawan Real Madrid. Barcelona masih bisa dikalahkan walaupun mereka adalah klub terbaik dunia. Kami percaya dengan kemampuan kami<" ucap Abraham dalam konferensi pers.

Abraham adalah rekrutan baru Getafe. Dia didapat dari FC Basel pada bursa transfer lalu. Abraham sedikit mengalami cedera dan tak bermain ketika Getafe bertemu Deportivo La Coruna di pertandingan terakhir. namun kini sang bek mengaku sudah sepenuhnya fit.

Presiden Getafe Angel Torres pernah mengatakan bahwa Getafe adalah tim yang termasuk dalam enam besar di La Liga. Abraham sangat bersemangat untuk membuktikan bahwa kata-kata bos besarnya itu benar. (foes/hsw)