Barca Tempuh Jalur Hukum Untuk Transfer Gabigol

Barca Tempuh Jalur Hukum Untuk Transfer Gabigol
Gabriel Barbosa (c) Ist
- Barcelona nampaknya murka atas kepindahan Gabriel Barbosa dari Santos menuju Inter Milan. Mereka menuding Santos mengingkari perjanjian dan siap menempuh jalur hukum untuk kasus ini.


Dalam keterangan versi Barca, Santos sebelumnya telah memilih Barca untuk menjadi opsi pertama jika Gabigol ingin pindah klub. Namun, pada kenyataannya sang pemain justru bergabung dengan Inter Milan pada bursa transfer musim panas yang lalu.


"Klub akan menempuh proses hukum," ujar Direktur Olahraga Barcelona, Albert Soler.


"Kami memiliki opsi sebagai pilihan pertama yang mana Santos tidak mematuhinya. Kami sedang mempelajari semua kemungkinan lewat julur hukum untuk mengejar kasus ini," tambahnya.


Santos sendiri sudah memberikan tanggapan tentang kasus ini. Beberapa waktu lalu, Presiden Santos, Modeste Roma menanggapi hal ini dengan santai. Mereka justru mempertanyakan Barca yang belum membayar bonus 2 juta euro dalam klausul transfer Neymar.


Barcelona protes kepada kami? Abaikan saja apa yang akan mereka lakukan. Ingat, mereka masih memiliki tunggakan pembayaran sebesar 2 juta euro dalam kontrak transfer Neymar," kata Roma. [initial]


 (soc/asa)