Barca Rajai Eropa Lagi? Ini Kata Ancelotti

Barca Rajai Eropa Lagi? Ini Kata Ancelotti
Carlo Ancelotti (c) AFP
Bola.net - Carlo Ancelotti belum lama ini memberikan komentarnya mengenai target Barcelona, yang ingin jadi tim pertama yang sanggup memenangkan trofi Liga Champions musim ini.

Ancelotti mengatakan bahwa hal tersebut akan jadi misi yang sulit diwujudkan. Manajer Italia pernah mencoba hal itu bersama Real Madrid musim lalu dan kegagalannya berbuah pemecatan dirinya oleh klub di musim panas ini.

Namun demikian, eks bos AC Milan tidak berani memprediksi bagaimana langkah Blaugrana di kompetisi kasta tertinggi antarklub Eropa musim ini.

"Itu adalah salah satu tantangan tersulit yang tersaji di persepakbolaan Eropa. Kita lihat saja apakah Barcelona bisa mengambil langkah penting tersebut tahun ini," jelas Ancelotti pada Marca.

Barcelona akan memulai pertandingan perdana mereka di Liga Champions musim ini dengan melawan AS Roma. [initial]

 (mar/rer)