Barca: Pembelian Neymar Akan Dongkrak Pendapatan

Barca: Pembelian Neymar Akan Dongkrak Pendapatan
Neymar bisa naikkan pendapatan Barca. (c) AFP
Bola.net - Neymar saat ini masih menjadi pemain Santos. Ia masih terikat kontrak dengan klub Brasil itu hingga 2014. Neymar sudah sering mengatakan bahwa ia tak berniat meninggalkan Brasil hingga Piala Dunia 2014 usai.

Meski klub tujuan Neymar belum dapat dipastikan, namun banyak hal yang mengindikasikan Neymar akan memilih Barcelona FC. Barca disebut telah mengalokasikan 10 juta euro sebagai uang muka pembelian Neymar.

Wakil Presiden Barca Javier Faus tak mau memberitahukan ke mana uang itu pergi. Dengan bercanda, Faus mengatakan Barca mungkin menggunakan uang itu untuk membeli pelatih baru.

Faus kemudian mengakui bahwa pembelian Neymar merupakan langkah pemasaran yang bagus buat Barca. kehadiran Neymar di Blaugrana dipercayainya akan mempu meningkatkan pendapatan Barca dari sisi penjualan merchandise dan jersey.

"Mendapatkan Neymar akan menjadi strategi pemasaran yang sempurna. Namun perlu dicatat bahwa klub selalu memprioritaskan sepakbola ketimbang sisi finansial," ucap Faus. (mrc/hsw)