Barca Memancing Talenta di Klub Asal Ronaldo

Barca Memancing Talenta di Klub Asal Ronaldo
Wallyson Mallmann dilirik Barcelona. (c) Sporting Club
Bola.net - Setelah mendapatkan sejumlah talenta menjanjikan, Barcelona dikabarkan siap membajak lagi tim akademi Sporting Lisbon.

Tahun lalu Blaugrana sukses menarik dua pemain muda Sporting, gelandang Agostino Ca dan bek Edgar Ie ke Camp Nou. Keduanya 'dicuri' dari sergapan raksasa Italia, Inter Milan.

Barca siap memancing satu pemain lagi meninggalkan Sporting - klub yang sudah melahirkan Cristiano Ronaldo dan Nani. Dia adalah gelandang serang berdarah Brasil-Jerman berusia 19 tahun,  Wallyson Mallmann.

A Bola mengklaim jika Barca bernafsu segera menarik Mallmann dari Estadio Jose Alvalade ke Spanyol secepatnya, bahkan bila perlu saat bursa transfer kembali dibuka musim panas nanti. [initial]

 (tri/row)