
Bola.net - - Barcelona dilaporkan telah menuntaskan transfer salah satu bintang muda asal Belanda yakni Frenkie de Jong. Pemain berusia 20 tahun akan bergabung dengan Barca pada musim 2018/19 yang akan datang.
De Jong sudah menjadi bagian inti dari skuat Barca sejak musim 2016/17 yang lalu. Tapi, musim lalu dia baru bermain di empat pertandingan bersama tim utama. Ia masih lebih sering berkutat di skuat Jong Ajax dan tampil reguler.
Dikutip dari Mundo Deportivo, Barca sudah mengamati talenta De Jong sejak beberapa bulan lalu. Klub asal Catalunya pun sudah melakukan kontak dengan agen sang pemain dan mencapai kesepakatan secara personal. Tinggal kubu Ajax yang belum memberikan persetujuan.
Sebagai seorang gelandang, De Jong dinilai punya gaya bermain yang mirip dengan Ivan Rakitic. De Jong akan disiapkan untuk masa depan klub.
Sebab, para gelandang Barca akan berusia 30 tahun pada musim depan. Termasuk Rakitic, Sergio Busquets dan Paulinho. Sementara, musim depan Barca sudah tidak lagi diperkuat oleh Andres Iniesta yang memilih untuk pindah.
Untuk merayu Ajax agar bersedia melepas De Jong, Barca pun memberikan tawaran yang cukup menarik. Barca akan membiarkan pemain Belanda U-21 bermain di Ajax musim depan dengan status pemain pinjaman. Ia baru bermain ke Barca pada dua musim yang akan datang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 8 Mei 2018 21:37
-
Liga Spanyol 8 Mei 2018 20:53
-
Liga Champions 8 Mei 2018 19:54
-
Liga Inggris 8 Mei 2018 16:58
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...