Barca Dekati Klopp sebagai Ganti Enrique

Barca Dekati Klopp sebagai Ganti Enrique
Jurgen Klopp (c) LFC

Bola.net - - Kabar mengejutkan datang dari . Juara bertahan La Liga tersebut dikabarkan tengah melakukan pendekatan pada Jurgen Klopp untuk menggantikan Luis Enrique.

Klopp merupakan pelatih Liverpool yang sukses membangkitkan timnya musim ini. Di tangannya, The Reds duduk manis di peringkat dua klasemen Premier League dan menjadi penantang gelar bersama Chelsea. Pelatih asal Jerman ini banyak menuai pujian atas kinerjanya di Anfield.

Hal tersebut juga menarik perhatian Barca. Menurut The Express, Barca sedang melakukan pendekatan pada Klopp untuk menjadi kandidat pengganti Enrique yang kontraknya akan habis pada akhir musim ini. Sementara itu, Enrique belum memberi kejelasan terkait masa depannya di Camp Nou.

Bukan hanya mengincar Klopp, Barca juga dikatakan menginginkan pemain bintang Liverpool, Philippe Coutinho. Meskipun gelandang asal Brasil ini tengah mengalami cedera namun ia masih menjadi perhatian Barca setelah penampilannya yang memukau dalam beberapa tahun terakhir.