Barca Buka Tawaran untuk Cuadrado

Barca Buka Tawaran untuk Cuadrado
Juan Cuadrado. (c) AFP
Bola.net - Barcelona dilaporkan sudah memulai negosiasi dengan raksasa Italia, Fiorentina, untuk mendapatkan Juan Cuadrado.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Sport, agen dari bek kanan Kolombia tersebut telah menyepakati perjanjian personal dengan kubu Catalan, yang diperkirakan sudah meluncurkan penawaran dengan nilai 30 juta euro pada La Viola.

Lebih lanjut, Fiorentina percaya bahwa pemain mereka yang baru berusia 26 tahun tersebut bernilai tak kurang dari 40 juta euro. Namun mustahil jumlah tersebut bakal disetujui oleh direktur olahraga Barca, Andoni Zubizarreta.

Untuk itu, perwakilan Barcelona disebut akan segera tiba di Firenze untuk bertemu dengan presiden Andrea Della Valle, sore ini waktu setempat.

Cuadrado diproyeksikan untuk mengisi tempat Dani Alves, yang santer dikabarkan ingin pergi ke PSG di musim panas ini. [initial]

 (sport/rer)