Barca Berpotensi Kehilangan Alex Song 8 Laga

Barca Berpotensi Kehilangan Alex Song 8 Laga
Alex Song. (c) AFP
Bola.net - Kubu El Blaugrana berpotensi dihadapkan dengan problema di lini tengah. Tito Vilanova terancam ditinggal Alex Song sebanyak 8 laga.

Hal itu dikarenakan tim nasional Kamerun lolos ke putaran final Piala Afrika tahun ini. Song pun hampir pasti terpanggil pada tengah musim ini.

Ini artinya pemain yang dibeli dari Arsenal ini bisa melewatkan 6 jadwal La Liga, ditambah babak perempat final dan semifinal Copa del Rey jika Barca masih lolos. (tri/lex)