Barca Berminat Gaet Andre Silva dari Milan

Barca Berminat Gaet Andre Silva dari Milan
Andre Silva. (c) AFP

Bola.net - - Barcelona sepertinya memang masih belum puas dengan komposisi lini depan yang sudah dimiliki. Dikabarkan, saat ini Barca sedang membidik Andre Silva yang masih terikat kontrak dengan AC Milan.

Dikutip dari Mundo Deportivo, kabar keinginan Barca menggaet Silva muncul setelah manuver yang dilakukan oleh Robert Fernandez. Sang Direktur Olahraga Barca tersebut diketahui ikut menyaksikan laga antara Portugal melawan Swiss.

Fernandez disebut datang dengan membawa misi untuk melihat langsung permainan beberapa pemain bidikan. Salah satu nama yang masuk dalam incaran yakni Silva.

Andre SilvaAndre Silva

Silva sendiri baru saja bergabung dengan Milan pada bursa transfer musim panas lalu. Rossoneri membeli pemain berusia 21 tahun dari FC Porto dengan harga 38 juta euro. Tidak murah, tapi sejauh ini Silva mampu tampil apik dan bisa diandalkan oleh Milan.

Silva sudah mencetak enam gol di Liga Europa. Tapi, dari tiga yang ia mainkan di Serie A, belum ada gol yang diciptakan.

Selain Silva, kedatangan Fernandez juga dikaitkan dengan dua pemain bintang Portugal lain. Dua pemain tersebut yakni winger Gelson Marting [Sporting CP] dan Danilo Pereira [FC Porto]. Diyakini, kedua pemain akan coba dibeli oleh Barca pada bulan Januari mendatang.