Baptista: Masuk Final, Madrid Takkan Terhentikan

Baptista: Masuk Final, Madrid Takkan Terhentikan
Julio Baptista (c) AFP
- Julio Baptista mengatakan bahwa Real Madrid akan jadi tim yang sulit dikalahkan, jika mereka sampai berhasil masuk final Liga Champions musim ini.


Namun sebelum itu, tim ibu kota Spanyol harus bermain melawan Manchester City, tim yang bakal menjadi lawan mereka di semifinal. Baptista pun mengingatkan bahwa klub asuhan Manuel Pellegrini sama sekali bukan lawan yang mudah untuk Los Blancos.


"Saya melihat mereka menjalani semuanya dengan baik, mereka punya kans memenangkan Liga Champions, namun akan menghadapi lawan yang sulit," tutur Baptista pada Marca. "Jika Real Madrid mampu meraih final, maka mereka akan jadi tim yang sulit dikalahkan."


Madrid baru saja menang 3-0 atas Villarreal di Bernabeu tengah pekan ini.


Pada akhir pekan nanti, tim bakal meladeni perlawanan Rayo Vallecano, sebelum melawat ke Etihad untuk bermain melawan City. [initial]


 (mar/rer)