Banding Barca untuk Kurangi Hukuman Gerard Pique Ditolak

Banding Barca untuk Kurangi Hukuman Gerard Pique Ditolak
Gerard Pique (c) AFP
Bola.net - Barcelona diketahui mengajukan banding untuk mengurangi hukuman yang dijatuhkan kepada Gerard Pique. Namun, permintaan tersebut resmi dinyatakan ditolak.

Pique dijatuhi hukuman larangan bermain selama empat kali setelah melakukan kekerasan verbal terhadap hakim garis dalam pertandingan melawan Ahletic Bilbao di laga perdana La Liga.

Setelah itu, Pique meminta maaf atas tindakannya. Ia berharap hukumannya tersebut dapat dikurangi. Namun melihat keputusan yang diberikan, Pique harus bisa menerima bahwa ia ia harus istirahat dalam empat laga.

Pique tak bisa memperkuat Barca ketika timnya menjalani pertandingan melawan Malaga pekan ini, absen ketika berkunjung ke markas Atletico Madrid pada bulan September, dan laga melawan Levante yang juga berlangsung pada bulan September. [initial]
 (gl/shd)