
Bola.net - - Pakar Transfer asal Spanyol, Guillem Balague akhirnya angkat suara mengenai rumor transfer Robert Lewandowski ke Real Madrid. Balague mengamini bahwa Striker Bayern Munchen itu memang tertarik untuk membela Los Blancos musim depan.
Sudah bukan rahasia lagi jika Real Madrid tengah berburu juru gedor baru di musim panas ini. Mereka dikabarkan kecewa dengan penurunan performa yang signifikan dari Karim Benzema sehingga mereka butuh penyerang baru untuk menambah daya gedor mereka musim depan.
Sejauh ini nama yang paling sering dikaitkan dengan Juara La Liga itu adalah Robert Lewandowski. El Real disebut serius untuk mendatangkan striker Timnas Polandia itu di bursa transfer musim panas nanti.
Keinginan Madrid itu dipastikan tidak bertepuk sebelah tangan karena sang pemain juga ingin mengenakan seragam putih Madrid musim depan. "Robert Lewandowski ingin datang ke Real Madrid dan kita sudah membicarakan itu sejak bulan lalu," ujar Guillem Balague kepada Sky Sports.
"Untuk detailnya akan semakin jelas semenjak dia mengganti agennya. Saat ini kita sudah mendengar dari media-media Jerman bahwa dia [Lewandowski] sudah mengatakan kepada teman-temannya bahwa ia ingin pergi ke Real Madrid, dan itu adalah taktiknya untuk pergi dari Bayern Munchen."
"Munchen bersikeras tidak akan menjual Lewandowski, namun Real Madrid menyiapkan uang dalam jumlah besar untuknya. Jadi mari kita lihat apakah Bayern akan menjualnya, karena mereka tidak punya alasan untuk menjualnya karena Lewandowski tidak memiliki klausul rilis." tutup sang pakar transfer tersebut.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 April 2018 20:31
-
Liga Inggris 22 April 2018 00:30
-
Liga Italia 21 April 2018 23:50
-
Liga Champions 21 April 2018 22:35
-
Liga Spanyol 20 April 2018 16:53
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...