Bale Tetap Bertahan di Madrid Musim Depan

Bale Tetap Bertahan di Madrid Musim Depan
Gareth Bale (c) AFP
Bola.net - Gareth Bale bisa dipastikan akan tetap di Real Madrid pada musim depan. Agen Bale mengatakan bahwa kliennya tidak akan meninggalkan Santiago Bernabeu pada musim panas ini.

Bale memang tengah menjalani musim yang mengecewakan bersama Los Blancos. Winger berusia 25 tahun itu kerap mendapatkan cemoohan dan kritik dari berbagai pihak setelah mengalami penurunan performa.

Hal ini tentu saja langsung memunculkan beragam spekulasi bahwa Bale akan segera meninggalkan Madrid dalam waktu dekat ini. Selama ini Bale selalu dikaitkan dengan Manchester United. Namun hal tersebut justru dibantah oleh sang agen.

"Mengapa dia ingin pergi ke tempat lain? Real Madrid adalah klub nomor satu di dunia. Selalu ada yang berminat kepada dirinya. Tapi sejauh yang kami tahu dia akan berada di Real Madrid musim panas mendatang," kata Jonathan Barnett kepada Sky Sports News.

Bale sendiri masih punya kontrak di Madrid sampai tahun 2019 mendatang.[initial]

 (sky/ada)