Bale: Ronaldo Layak Dapat Ballon d'Or

Bale: Ronaldo Layak Dapat Ballon d'Or
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Gareth Bale mengatakan rekan setimnya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo, pantas untuk memenangkan Ballon d'Or 2014 usai mengalami tahun yang fantastis.

Bintang Portugal tersebut membantu timnya memenangkan Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Copa del Rey musim lalu. Musim ini ia juga tampil subur dengan mencetak 29 gol di 21 pertandingan.

"Ronaldo sudah mengalami tahun yang fantastis," tutur pemain Wales itu pada TeleFoot.

"Ia amat pantas untuk mendapatkan Ballon d'Or," pungkasnya.

Ronaldo mencetak hat-trick kala timnya mengalahkan Celta Vigo di La Liga pekan lalu. [initial]

 (tele/rer)