
Bola.net - - Agen Gareth Bale, Jonathan Barnett menegaskan bahwa Real Madrid harus segera memberikan kejelasan pada bintang timnas Wales itu terkait masa depannya di klub juara Eropa tersebut. Madrid diminta segera menunjukkan minat mereka jika ingin mempertahankan Bale.
Masa depan Bale di Los Blancos memang tengah diragukan setelah menjuarai Liga Champions musim lalu. Bale menyampaikan keresahannya soal keinginan untuk bermain reguler.
Kepergian Zinedine Zidane sempat memberikan sedikit harapan bagi Bale untuk kembali menjadi pemain inti. Tetapi hingga kini belum ada pembicaraan lebih lanjut dengan pelatih anyar Madrid, Julen Lopetegui.
1 dari 3 halaman
Ingin Bermain
Barnett menegaskan bahwa Bale tidak menuntut banyak hal. Satu-satunya hal yang diinginkan Bale adalah kembali menjadi pemain inti dan bermain reguler setiap pekan.
"Saya rasa kami akan mengobrol dengan Real Madrid dan melihat ke mana arah pembicaraan itu," ungkap sang agen dikutip dari skysports.
"Dia ingin menjalani tahun yang lebih baik dari tahun lalu. Dia ingin bermain lebih banyak, dan itu sangat penting bagi dia."
2 dari 3 halaman
Bukan Soal Uang
Dikatakannya, Bale sama sekali tidak mementingkan persoalan uang, gaji, dan sebagainya. Dia hanya ingin bermain reguler dan kembali menegaskan kemampuannya sebagai salah satu pemain terbaik di dunia.
"Saya kira dia adalah salah satu dari tiga atau empat pemain terbaik di dunia. Untuk seseorang seperti dia, dia harus bermain, ini bukan soal uang."
"Dia ingin memenangkan Ballon d'Or dan saya kira dia bisa," tutupnya.
3 dari 3 halaman
Tujuan Bale
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Juni 2018 20:30
-
Liga Spanyol 20 Juni 2018 19:28
-
Liga Spanyol 20 Juni 2018 18:57
-
Piala Dunia 20 Juni 2018 18:02
-
Liga Spanyol 20 Juni 2018 17:48
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...