Bale: Ballon d'Or Bukan Tujuan Saya

Bale: Ballon d'Or Bukan Tujuan Saya
Gareth Bale (c) AFP

Bola.net - - Gareth Bale menyatakan memenangkan Ballon d'Or tahun ini bukan prioritasnya. Pemain asal Wales ini hanya punya tujuan untuk mengantarkan Real Madrid menjuarai banyak trofi.

Setelah mengantarkan Real Madrid juara Liga Champions musim lalu dan bermain bagus bersama Wales di Euro 2016, Bale menjadi di antara 30 kandidat pemenang status pemain terbaik dunia. Tapi ia dipercaya masih akan kalah bersaing dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

"Ballon d'Or tak pernah menjadi cita-cita saya pribadi. Saya tak pernah membayangkan memenangkan Ballon d'Or. Saya hanya ingin menjuarai Liga Champions dan liga [La Liga]," ucap Bale seperti dikutip Goal Internasional.

"Jika saya menjuarai Liga Champions dan trofi lainnya, maka penghargaan individual akan datang sendiri, tapi itu bukan hal yang saya pikirkan. Trofi untuk klub dan timnas yang utama bagi saya."

"Jika itu terjadi, maka terjadilah. Jika Anda bermain bagus untuk klub dan negara, Ballon d'Or akan datang. Itu bukan yang saya pikirkan, tapi jika terjadi maka akan sangat menyenangkan," tandas pemain yang baru saja memperpanjang kontraknya di Madrid selama enam tahun ke depan tersebut.