Bale Bakal Fit Untuk Hadapi Valencia

Bale Bakal Fit Untuk Hadapi Valencia
Gareth Bale (c) AFP
Bola.net - Real Madrid menyatakan bahwa Gareth Bale bakal fit untuk laga melawan tuan rumah Valencia di jornada 17 La Liga 2013/14.

Kondisi Bale sempat diragukan untuk lawatan ke Mestalla, Senin (23/12). Pasalnya, winger Madrid itu disebut mengalami cedera otot betis dalam latihan. Namun, hasil pemeriksaan menunjukkan tak ada yang perlu dikhawatirkan.

"Sudah dikonfirmasikan bahwa dia (Bale) hanya mengalami memar ringan akibat benturan dengan rekan setim dalam latihan kemarin," terang pihak Madrid seperti dilansir AFP.

"Dia berpeluang main melawan Valencia," tutup pernyataan tersebut.

Ini kabar baik bagi Madrid, yang juga bisa memainkan bek sentral Sergio Ramos dalam laga di Mestalla setelah banding untuk hukuman kartunya dikabulkan oleh pihak La Liga. [initial]

 (afp/gia)