Bagi Recoba, Maradona Masih Selevel di Bawah Messi

Bagi Recoba, Maradona Masih Selevel di Bawah Messi
Lionel Messi (c) AFP

Bola.net - - Legenda Uruguay, Alvaro Recoba, menilai bintang , Lionel Messi, adalah sosok pemain terbaik sepanjang masa.

Meski sudah mengoleksi seabreg gelar juara di level klub dan individu, Messi masih terus-menerus dibandingkan dengan Diego Maradona oleh publik tempat kelahirannya.

Messi dinilai belum bisa dianggap setara dengan Si Tangan Tuhan, karena belum pernah memberikan gelar juara dunia pada Albiceleste. Ia sempat hampir melakukannya di final Piala Dunia 2014, namun timnya kalah dari Jerman.

Meski demikian, Recoba mengatakan bahwa Messi adalah pemain yang lebih hebat dari Maradona.

Diego MaradonaDiego Maradona

"Messi adalah pemain terbaik sepanjang masa, tanpa mengurangi rasa hormat pada Maradona," tutur Recoba menurut Sport.

"Saya pernah melihat Maradona bermain ketika masih kecil dan tak diragukan lagi bahwa dia masuk salah satu terbaik sepanjang masa, bersama Pele dan lainnya."

"Namun dalam 15 atau 20 tahun mendatang, semua orang akan menganggap Messi sebagai pemain terbaik sepanjang masa."

Messi membuat gol ketika Barcelona menang atas Las Palmas di La Liga semalam.