Ayah Thibaut Courtois Bantah Ada Pendekatan Dari Barcelona

Ayah Thibaut Courtois Bantah Ada Pendekatan Dari Barcelona
Thibaut Courtois (c) AFP
Bola.net - Ayah dari Thibaut Coutouis, kiper Atletico Madrid, membantah kabar yang menyebut adanya pendekatan Barcelona FC kepada anaknya.

Nama Courtois sendiri sempat santer dikabarkan menjadi salah satu kandidat utama suksesor Victor Valdes di posisi kiper. Namun kabar tersebut akhirnya dibantah oleh ayah Courtois yang menyebut Barcelona telah memilih Marc-Andre Ter Stegen sebagai kiper untuk musim depan.

"Tidak pernah ada pendekatan dari Barcelona," ujar ayah Courtois kepada RTBF.

"Kiper masa depan Barca tampaknya adalah Ter Stegen. Jadi tidak pernah ada pertanyaan untuk mendatangkan Thibaut ke sana. Media berbicara banyak hal, tetapi direktur teknik mereka memilih tipe lain untuk kiper," tandasnya. (gl/dzi)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR