Awasi Ronaldo, Madrid Minta Bantuan Raja Maroko

Awasi Ronaldo, Madrid Minta Bantuan Raja Maroko
Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Presiden Real Madrid, Florentino Perez, belum lama ini dikabarkan meminta bantuan pada Raja , Mohamed VI, untuk memberitahukan gerak-gerik Cristiano Ronaldo di Maroko, usai pemain Portugal belum lama ini terbang ke Afrika, menurut laporan Sport.


Sosok berusia 31 tahun belum lama ini mengunggah dua foto anyar di Instagram, yang ia ambil di sela-sela perjalanannya ke Maroko.


Padahal sebelumnya, ia sudah dilarang Madrid untuk melakukan hal semacam ini karena dianggap bakal mengganggu konsentrasi sang pemain kala berlatih - lantaran ia sudah menempuh perjalanan jauh.


Dan guna mencegah Ronaldo berbuat aneh-aneh selama di Maroko, Perez lantas disebut menghubungi salah satu kawannya, Mohamed VI, untuk memberitahukan seperti apa kegiatan yang dilakukan oleh sang pemain selama berada di sana.


Madrid sendiri belum lama ini harus berusaha susah payah sebelum mereka bisa meraih kemenangan tipis 2-1 atas Las Palmas di La Liga. [initial]



 (spo/rer)