Atletico Tak Sanggup Saingi Uang City Untuk Negredo

Atletico Tak Sanggup Saingi Uang City Untuk Negredo
Negredo menjadi salah satu target transfer Manchester City. © AFP
Bola.net - Klub La Liga, Atletico Madrid mengundurkan diri dalam perburuan striker Sevilla, Alvaro Negredo, setelah mengaku kalah bersaing secara finansial dengan Manchester City.

Bendera putih dikibarkan tim juara Copa del Rey musim lalu, setelah The Citizens masuk perburuan striker 27 tahun tersebut. Tim yang kini ditukangi Manuel Pellegrini itu kabarnya sudah menyiapkan dana sebesar €25 juta untuk menebus Negredo.

Sementara itu kubu Los Rojiblancos sebelumnya disebut hanya sanggup memenuhi tawaran buyout clause Negredo seharga €18 juta. Hal itu membuat Atletico menyerah, karena tak mampu bersaing dengan City dari sisi keuangan klub.

"Kami tidak bisa bersaing dengan petrodollar. Kami sudah berbicara, namun kami tidak mampu untuk mencapai nilai yang bisa ditawarkan Manchester City," tutur juru bicara Atletico.

Sementara itu, Negredo sendiri mengaku belum mendengar adanya tawaran untuk bermain di Premier League, dengan juara liga musim 2011/12 tersebut. Ia mengaku masih berencana menjalani masa pra musim bersama Sevilla. [initial]

 (odn/atg)