Atletico Segera Perpanjang Kontrak Sang Kapten Gabi

Atletico Segera Perpanjang Kontrak Sang Kapten Gabi
Gabi (c) AFP
- Raksasa La Liga, Atletico Madrid dikabarkan akan segera menawarkan proposal perpanjangan kontrak kepada gelandang andalan sekaligus kapten mereka, .


Dilansir AS, perpanjangan kontrak ini merupakan bentuk penghargaan terhadap Gabi yang sukses tampil konsisten di lini tengah Los Colchoneros sejak didatangkan dari Real Zaragoza 2011 silam.


Kontrak awal Gabi bersama Atletico sejatinya akan berakhir 2017 mendatang, namun kini ia bisa bertahan setahun lebih lama. Pengumuman tentang perpanjangan kontrak ini akan dilakukan Los Rojiblancos dalam beberapa hari ke depan.


Selain itu, kabar juga menyebut entrenador Diego Simeone juga siap mempertahankan bomber gaek Fernando Torres yang kini berada dalam masa pinjaman dari AC Milan. [initial]


 (as/pra)