
Bola.net - - CEO Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin angkat suara mengenai kejelasan masa depan Antoine Griezmann. Gil Marin menyebut keputusan bertahan atau tidaknya Griezmann tergantung pada diri sang pemain.
Sudah bukan rahasia lagi jika Griezmann menjadi buruan nomer satu Barcelona selama beberapa bulan terakhir. Belakangan bahkan sejumlah pejabat Barca mulai terang-terangan menunjukan ketertarikan mereka terhadap pemain Timnas Prancis tersebut.
Griezmann sendiri baru-baru ini mencatatkan milestone penting di Atletico Madrid. Ia membawa Los Rojiblancos menjadi juara Liga Europa dini hari tadi dengan mengalahkan Marseille dengan skor 3-0, di mana ia mencetak dua dari tiga gol Los Cholchoneros pada laga tersebut.
Ketika ditanya apakah Griezmann akan bertahan seusai membawa Atletico juara, begini tanggapan sang CEO. "Saya rasa masa depannya akan sangat bergantung kepada perasaannya daripada yang lainnya," buka Gil Marin kepada Cadena SER.
"Jika ia mau membuat sejarah, maka Atletico Madrid adalah jawaban atas segalanya karena semua yang ada di klub ini mengorbit di sekitarnya atau dia ingin pergi ke klub lain di mana ia tidak akan pernah mencetak sejarah di sana."
"Jika dia memutuskan untuk tidak melanjutkan hubungannya dengan kami, maka kami harus menghormati keputusannya. Saya tidak optimis atau pesimis, karena saya tidak tahu apa yang akan terjadi, dan saya rasa ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakan hal ini setelah final." tandas sang CEO.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 16 Mei 2018 23:09
-
Liga Spanyol 16 Mei 2018 18:38
-
Liga Inggris 16 Mei 2018 14:19
-
Liga Spanyol 16 Mei 2018 12:22
-
Liga Spanyol 16 Mei 2018 05:48
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...