
Bola.net - Atletico Madrid meraih hasil negatif di kandang Las Palmas pada pekan ke-12 La Liga 2023/2024, Sabtu (4/11/2023). Pasukan Diego Simeone dipaksa menyerah 1-2.
Dalam laga ini, Atletico bahkan tertinggal 0-2 terlebih dulu sebelum menipiskan selisih skor di pengujung babak kedua. Gol-gol Las Palmas dicetak oleh Kirian Rodriguez menit 51 dan Benito Ramirez menit 75, sedangkan satu gol Atletico diciptakan oleh Alvaro Morata menit 83.
Kekalahan dari Las Palmas itu merupakan kekalahan kedua Atletico di semua kompetisi musim ini.
Advertisement
Sebelumnya, Atletico terakhir kalah adalah ketika main tandang lawan Valencia. Kekalahan itu mereka alami pada 16 September 2023.
Sempat 9 Laga Tak Terkalahkan
Pertandingan melawan Valencia itu merupakan pertandingan ke-4 Atletico di La Liga 2003/2024. Waktu itu, Atletico kalah 0-3.
Setelah itu, Atletico melalui sembilan laga tanpa tersentuh kekalahan di semua ajang. Hasilnya adalah tujuh kali menang dan dua kali imbang.
Hasil-hasil dan beberapa jadwal Atletico Madrid berikutnya di musim 2023/2024 (c) WhoScored
Namun, catatan apik itu akhirnya terputus di Estadio Gran Canaria, markas Las Palmas.
Berikutnya, Atletico vs Celtic
Atletico Madrid di semua kompetisi musim ini
- Pertandingan: 14
- Menang: 9
- Seri: 3
- Kalah: 2
- Gol: 32
- Kebobolan: 16.
Berikutnya, Atletico akan menjamu Celtic (8/11/2023). Itu adalah laga matchday 4 Grup E Liga Champions 2023/2024.
Hasil dan Jadwal La Liga 2023/2024 Pekan 12
Sabtu, 4 November 2023
03:00 WIB Las Palmas 2-1 Atletico Madrid
20:00 WIB Osasuna vs Girona
22:15 WIB Real Betis vs Real Mallorca
Minggu, 5 November 2023
00:30 WIB Celta Vigo vs Sevilla
03:00 WIB Real Sociedad vs Barcelona
20:00 WIB Deportivo Alaves vs Almeria
22:15 WIB Valencia vs Granada
Senin, 6 November 2023
00:30 WIB Villarreal vs Athletic Bilbao
03:00 WIB Real Madrid vs Rayo Vallecano
Selasa, 7 November 2023
03:00 WIB Getafe vs Cadiz
Klasemen La Liga
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 November 2023 08:36
Sudah Berapa Gol yang Bersarang di Gawang MU Musim Ini? Banyak!
-
Liga Italia 1 November 2023 10:56
-
Liga Spanyol 30 Oktober 2023 08:20
-
Liga Champions 28 Oktober 2023 07:52
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...