Antisipasi Khedira, Madrid Target Kramer

Antisipasi Khedira, Madrid Target Kramer
Christoph Kramer. (c) AFP
Bola.net - Real Madrid terus mengamati penampilan pemain Jerman, Christoph Kramer, sebagai langkah untuk mengantisipasi kepergian Sami Khedira, menurut laporan Inside Futbol.

Kontrak Khedira di klub juara Eropa itu akan berakhir di penghujung musim ini dan ia diperkirakan akan pergi dari Madrid di bulan Januari atau musim panas mendatang.

Real Madrid sudah mulai bergerak aktif untuk mencari pengganti Khedira di bursa transfer, dan Kramer merupakan salah satu sosok yang membuat mereka tertarik.

Kontraknya bersama Bayer Leverkusen memang baru akan berakhir di tahun 2017, namun dalam tiga musim terakhir sang pemain selalu dipinjamkan ke klub lain.

Kramer sejauh ini sudah membuat delapan caps untuk Jerman dan tampil sebagai starter di final Piala Dunia 2014 silam. [initial]



 (isf/rer)