Antic: Lawan Atletico, Barca Harus Mainkan Umtiti

Antic: Lawan Atletico, Barca Harus Mainkan Umtiti
Samuel Umtiti (c) AFP
- Mantan manajer dan Atletico Madrid, Radomir Antic, mengatakan Luis Enrique harus memberikan kepercayaan pada Samuel Umtiti untuk memainkan pertandingan tengah pekan ini.


Antic mengatakan bahwa ia akan lebih memainkan Umtiti ketimbang Javier Mascherano, ketika Barca menghadapi Atletico di Camp Nou nanti.


Ia mengatakan pada Esports Cope: "Jelas bahwa Mascherano mengalami kendala virus FIFA. Anda bisa lihat bahwa ia berada dalam kondisi kelelahan dan tidak segar."


"Namun anda harus ingat bahwa ia adalah pemain yang mampu memberikan jiwa kepemimpinan dan juga memainkan peran penting untuk tim."


"Dan untuk pertandingan tengah pekan ini, saya kira Umtiti akan memberikan keseimbangan yang bagus untuk tim. Atletico memiliki kecepatan dan transisi yang cepat dan Umtiti akan bertahan lebih baik di situasi seperti itu."


Barcelona akan bermain dengan modal kemenangan 5-1 atas Leganes di La Liga pekan lalu. [initial]



 (cop/rer)