
Bola.net - Striker Atletico Madrid, Luis Suarez, melontarkan pujian untuk Erling Haaland. Menurutnya, pemain Borussia Dortmund itu merupakan salah satu striker terbaik dunia.
Haaland saat ini merupakan salah satu striker muda terbaik di Eropa. Pemain berusia 20 tahun itu tampil begitu luar biasa bersama Dortmund.
Di musim 2020-2021, Haaland mampu mencetak banyak gol di Bundesliga. Mantan pemain RB Salzburg tersebut sudah mencetak 21 gol dari 21 pertandingan.
Advertisement
Haaland juga sedang memimpin daftar top skor Liga Champions musim ini. Pemain asal Norwegia itu sudah mengoleksi 10 gol di kompetisi Eropa.
Sementara itu, Kylian Mbappe juga tampil cukup mengesankan bersama PSG. Bomber asal Prancis itu sudah mengemas 30 gol dari 36 pertandingan.
Kagumi Haaland
Suarez sangat kagum dengan performa yang ditunjukkan Haaland. Mantan pemain Barcelona itu pun tak segan menyebut Haaland sebagai salah satu striker terbaik dunia.
"Dia (Haaland) adalah pemain hebat. Dia berada pada level yang spektakuler. Dia memiliki kekuatan fisik yang mengagumkan," kata Suarez kepada Gerard Romero di Twitch.
"Dia salah satu pemain nomor 9 terbaik di dunia dan akan menentukan sebuah era. Saya lebih berpihak pada Haaland, tapi Mbappe berada pada level yang hebat juga."
Performa Suarez
Suarez juga membahas penampilannya sendiri pada musim ini. Bomber asal Uruguay itu baru saja mencatatkan gol ke-500 dalam sepanjang kariernya.
"Saya pikir saya beruntung bisa berganti tim di liga yang sama, wasit yang sama, mengetahui rekan satu tim saya, saya tidak banyak berubah," lanjut Suarez.
"Saya senang bisa membantu tim untuk berada di atas sana."
Marcos Llorente dan Jan Oblak
Suarez juga berbicara tentang beberapa rekan satu timnya seperti Marcos Llorente dan Jan Oblak, yang tampil cukup mengesankan pada musim ini.
"[Llorente] adalah pemain dalam performa bagus. Dia banyak membantu tim dan itu telah diakui bersama tim nasional. Dia membuat perbedaan dan grup tahu itu," sambungnya.
"Ada alasan mengapa Oblak berada di level kelas dunia, setelah sekian lama tanpa penyelamatan penalti. Dia beruntung kemarin dan dia membantu tim yang akan memberinya kepercayaan."
Sumber: Marca
Baca Juga:
- Ikuti Jejak Ronaldo dan Messi, Luis Suarez Torehkan 500 Gol dalam Kariernya
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Spanyol, Barcelona Pesta Gol, Messi Makin Ganas
- Manchester United Ajukan Proposal Tukar Tambah untuk Transfer Jan Oblak?
- Pede! Tuchel Sesumbar Kini tak Ada Tim yang Mau Berhadapan Lawan Chelsea
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Maret 2021 19:21
Tinggalkan Timnas Jerman, Joachim Loew Bakal Latih Real Madrid?
-
Editorial 22 Maret 2021 17:57
-
Liga Spanyol 22 Maret 2021 17:15
-
Liga Spanyol 22 Maret 2021 16:59
Ronald Koeman Segera Temui Joan Laporta Empat Mata, Apa yang Dibahas?
-
Liga Spanyol 22 Maret 2021 14:29
Alasan Mengapa Cristiano Ronaldo Sebaiknya Tidak Balik ke Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...