
Bola.net - Barcelona menang 5-2 saat menghadapi Real Betis. Ronald Koeman mengatakan kalau timnya sebenarnya bisa menang dengan skor yang lebih besar andaikan tidak membuang-buang peluang.
Barcelona tampil dominan saat menjamu Betis di Camp Nou pada laga pekan ke-9 La Liga 2020-2021, Sabtu (7/11/2020) malam WIB. Menurut Whoscored, Barca melepas 18 shots dengan tujuh on target.
Dari 18 shots itu, hanya lima yang bersarang di gawang Betis. Dua gol di antaranya dicetak oleh Lionel Messi dan tiga sisanya disumbangkan Ousmane Dembele, Antoine Griezman dan Pedri.
Advertisement
Salah satu peluang gol Barcelona yang terbuang adalah saat Griezmann gagal menunaikan tugasnya sebagai algojo penalti di babak pertama. Tembakan pemain Prancis itu ditepis kiper Claudio Bravo.
Buang Peluang
Koeman menyayangkan sejumlah peluang timnya yang terbuang percuma. Jika tidak, Barcelona pasti akan memenangkan pertandingan dengan skor yang lebih besar lagi.
"Kami pantas menang dan juga memimpin lebih banyak gol di babak pertama," kata Koeman dilansir Marca.
"Kami memiliki banyak peluang dan kami gagal mengeksekusi penalti. Kami masuk [di babak pertama] hanya dengan 1-1, tetapi, di babak kedua, kami menjaga semangat tim kami dan mencetak lima gol, yang bisa lebih dari itu."
Naik Peringkat
Tambahan tiga poin membuat Barcelona naik ke peringkat delapan klasemen sementara La Liga. Mereka mengumpulkan 11 poin dari tujuh pertandingan.
Sementara itu, Real Betis berada satu strip di atas Barcelona. Mereka mengoleksi 12 poin dari sembilan pertandingan.
Laga Berikutnya
Barcelona akan kembali beraksi setelah jeda internasional November yang berlangsung sekitar dua pekan.
Mereka selanjutnya akan menantang tuan rumah Atletico Madrid dalam ajang La Liga pada 22 November mendatang.
Sumber: Marca
<iframe class="vidio-embed" src="https://www.vidio.com/embed/2053115-termasuk-zlatan-ibrahimovic-berikut-6-pemain-yang-pernah-berseragam-juventus-dan-barcelona?autoplay=false&player_only=true&live_chat=false&mute=false&utm_source=vidio-share&utm_medium=embed&utm_campaign=vidio-share&" width="560" height="317" scrolling="no" frameborder="0" allowfullscreen></iframe><script src="//static-web-prod-vidio.akamaized.net/assets/javascripts/vidio-embed.js"></script>
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 November 2020 21:00
-
Liga Spanyol 7 November 2020 21:00
Live Streaming Barcelona vs Real Betis Hari Ini, 7 November 2020
-
Bundesliga 7 November 2020 15:30
-
Liga Spanyol 7 November 2020 11:25
Termasuk Ter Stegen, Barcelona Siapkan 23 Pemain Lawan Real Betis
-
Liga Spanyol 7 November 2020 11:20
Cuci Gudang! Barcelona Bakal Lepas Lima Pemain di Bulan Januari 2021
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...